Dyah Oktabriawatie Waluyani -
detikFood Jakarta - Sudah keempat kalinya
Wine Tasting Festival digelar. Tiap tahunya acara ini berhasil menarik perhatian pelaku industri
makanan dan
minuman di seluruh dunia. Tahun inipun tak
kalah semarak dengan tahun sebelumnya.
Acara tahunan ini berlangsung di Radio Club, Mumbai, India, tepatnya pada tanggal 5-6 Januari 2013. Berbagai wine rasa lokal maupun internasional yang tersedia bisa dicicipi oleh peserta. Kesempatan emas ini tentunya tidak disia-siakan.
Dalam festival ini peserta juga bisa mencicipi keju dan makanan lezat lainnya. Pengunjung juga dihibur dengan pertunjukan musik, kompetisi seru dan perebutana hadiah untuk berkunjung ke kebun anggur.
Seperti yang dilansir TimesofIndia (1/1/2013), semaraknya festival ini hampir sama dengan festival wine yang sudah terselenggara di berbagai dunia seperti, Melbourne Food and Wine Festival di Australia, BBC Shows Good Food di Birmingham, London & Glasgow, Inggris dan Festival Gourmet International di Puerto Vallarta, Meksiko.
(dyh/odi) Install Aplikasi "Makan di Mana" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini.
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Mumbai WineTasting Festival 2013 Sukses Digelar"
Post a Comment